Repository Aktualisasi Latsar CPNS

Repository Sharing Knowledge merupakan fitur LMS dalam menyajikan dokumen akademik peserta pelatihan.


OPTIMALISASI MONITORING PENGECEKAN BERKAS PERMOHONAN PERALIHAN HAK PADA KANTOR PERTANAHAN KABUPATEN WONOGIRI

    Satrio Pambudi | 1 December 2022

Abstract


Sebagai tindak lanjut 2 dari adanya transformasi digital serta perkembangan teknologi, Kementerian ATR/BPN menyelenggarakan pendaftaran tanah secara elektronik guna menciptakan pendaftaran yang sederhana, aman, terjangkau, mutakhir dan terbuka sesuai asas pendaftaran tanah yang tercantum dalam Peraturan Pemerintah Nomor 24 Tahun 1997 tentang pendaftaran tanah. Hal ini juga sejalan dengan adanya Peraturan Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional Nomor 27 Tahun 2020 tentang Rencana Strategis Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional Tahun 2020-2024 yang berwujud percepatan transformasi digital layanan pertanahan dan tata ruang yang mudah diakses serta transparan berbasis elektronik. Dalam realisasinya, masih ada beberapa kendala dan permasalahan yang dapat menghambat pelayanan pertanahan. Permasalahan tersebut salah satunya adalah proses pengecekan kelengkapan berkas permohonan peralihan hak secara online. Permasalahan ini sering terjadi di Kantor Pertanahan Kabupaten Wonogiri yang mana masalah ini adalah belum optimalnya memonitoring pengecekan berkas permohonanan peralihan hak, karena apabila tidak ada sistem monitoring pengkoreksian berkas menjadi memakan waktu lebih banyak dan tidak efisien.

Dokumen PDF Laporan Aktualisasi_Satrio Pambudi_G7A10K4_FIX_compressed.pdf

Kategori & Pelatihan : Aktualisasi Latsar CPNS | Pelatihan Dasar CPNS Golongan II Angkatan X Tahun 2022
Keyword : II