Repository Aktualisasi Latsar CPNS

Repository Sharing Knowledge merupakan fitur LMS dalam menyajikan dokumen akademik peserta pelatihan.


OPTIMALISASI PENYELESAIAN RESIDU PTSL DI KANTOR PERTANAHAN KOTA BAUBAU 2022

    Nopan | 31 July 2022

Abstract


Baubau Provinsi Sulawesi Tenggara merupakan wilayah yang mengikuti Program PTSL dengan target SHAT 2017 sebanyak 4.973, lalu 2018 sebanyak 3.300, tahun 2019 sebanyak 5.999, tahun 2020 sebanyak 1000 target, dan tahun 2021 sebanyak 1.834, yang secara keseluruhan telah dilaksanakan dengan baik, kecuali terhadap pelaksanaan program PTSL tahun 2019 yang mana tercatat 8 sertifikat yang sudah di cetak namun belum diserahkan, dan 75 sertifikat yang belum di cetak dan belum di serahkan sehingga total mencapai 83 sertifikat. Fenomena ini akrab dikenal dengan istilah residu PTSL. Terdapat banyak faktor yang melatarbelakangi terjadinya residu PTSL ini yang berimplikasi pada rendahnya kepercayaan masyarakat terhadap organisasi Kementerian ATR/BPN pada umumnya, dan Kantor Pertanahan Baubau pada khususnya dikarenakan fungsi pelaksana kebijakan publik dan pelayan publik belum dapat diwujudkan dengan maksimal.

Dokumen PDF LAPORAN AKHIR AKTUALISASI CPNS 2022_NOPAN_G1A5K4.pdf

Kategori & Pelatihan : Aktualisasi Latsar CPNS | Pelatihan Dasar CPNS Golongan Angkatan V Tahun 2022
Keyword :