Repository Aktualisasi Latsar CPNS

Repository Sharing Knowledge merupakan fitur LMS dalam menyajikan dokumen akademik peserta pelatihan.


PENGELOLAAN WARKAH HAK GUNA BANGUNAN TAHUN 2021 DI KANTOR WILAYAH BADAN PERTANAHAN NASIONAL PROVINSI KEPULAUAN RIAU

    MERY ANDANI DOLOK SARIBU | 3 August 2022

Abstract


Secara umum pelaksanaan tugas dan fungsi Bidang Penetapan Hak dan Pendaftaran Tanah di Kantor Wilayah Badan Pertanahan Provinsi Kepulauan Riau sudah berjalan dengan baik, namun terdapat 2 permasalahan dalam pemeliharaan data hak tanah yaitu warkah tanah. Warkah merupakan dokumen yang memiliki umur tidak terbatas atau dapat disebut juga arsip hidup. Sepanjang tanah yang disertipikatkan tersebut masih ada maka warkah itu masih tetap berlaku. Oleh sebab itu pengelolaan warkah menjadi sangat penting terutama pada saat jika terjadi suatu permasalahan mengenai suatu bidang tanah yang sudah bersertipikat maka warkah memiliki peranan penting dalam menentukan kebenaran antara pihak yang berperkara. Selama ini penyimpanan dan pemeliharaan data warkah tanah di Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Kepulauan Riau masih tercatat di media kertas berupa tulisan tangan atau ketikan (konvensional).  Berdasarkan latar belakang tersebut penulis memilih rancangan aktualisasi dengan judul “PENGELOLAAN WARKAH HAK GUNA BANGUNAN TAHUN 2021 DI KANTOR WILAYAH BADAN PERTANAHAN NASIONAL PROVINSI KEPULAUAN RIAU”

Dokumen PDF LAPORAN AKTUALISASI - FINAL - MERY.pdf

Kategori & Pelatihan : Aktualisasi Latsar CPNS | Pelatihan Dasar CPNS Golongan Angkatan I Tahun 2022
Keyword :