Repository Aktualisasi Latsar CPNS

Repository Sharing Knowledge merupakan fitur LMS dalam menyajikan dokumen akademik peserta pelatihan.


OPTIMALISASI DIGITALISASI WARKAH DI 208 DI KANTOR PERTANAHAN KOTA BAUBAU

    Affandy Ahmad | 30 January 2023

Abstract


Kantor Pertanahan Kota Baubau yang merupakan jantung pelayanan pertanahan Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional di kabupaten/kota telah menjalankan kebijakan transformasi digital sebagai upaya mewujudkan visi kementerian menuju institusi berkelas dunia. Dalam mewujudkan visi kementerian tersebut, Kantor Pertanahan Kota Baubau telah melaksanakan digitalisasi warkah sesuai dengan petunjuk yang termuat dalam Surat Edaran Sekretaris Jenderal Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional Nomor 5/SE-100.TU.02.01/VIII/2019 tentang Standardisasi Digitalisasi Warkah. Pelaksanaan digitalisasi warkah di Kantor Pertanahan Kota Baubau saat ini belum optimal, sebab dari data yang ada warkah yang telah terdigitalisasi masih berada di angka 1.07%.

Dokumen PDF affandy ahmad_laporan aktualisasi.pdf

Kategori & Pelatihan : Aktualisasi Latsar CPNS | Pelatihan Dasar CPNS Golongan Angkatan I Tahun 2022
Keyword :