Repository Aktualisasi Latsar CPNS

Repository Sharing Knowledge merupakan fitur LMS dalam menyajikan dokumen akademik peserta pelatihan.


PERCEPATAN KEGIATAN DIGITALISASI ARSIP SURAT UKUR UNTUK PENINGKATAN KUALITAS ARSIP DIGITAL KKP DI KANTOR PERTANAHAN KABUPATEN BANYUWANGI

    MUCHAMMAD REZA NUGRAHA | 22 February 2023

Abstract


Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional secara bertahap telah melakukan perubahan pelayanan pertanahan dari manual ke digital. Salah satu bentuk upaya pelayanan pertanahan digital adalah dibuatnya aplikasi KKP. Aplikasi KKP merupakan aplikasi untuk pelayanan pertanahan digital dan terintegrasi secara nasional, mulai dari pendaftaran, pengukuran dan pemetaan, pembukuan, dan pemeliharaan bidang tanah. Pada aplikasi KKP tersebut juga dapat dilihat statistik dan persentase kualitas pelayanan dan data digital setiap Kantor Pertanahan. Oleh karena itu untuk meningkatkan kualitas data digital pada aplikasi KKP, Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional mulai melakukan kegiatan salah satunya adalah digitalisasi dokumen dan data hasil kegiatan pendaftaran tanah. Kantor Pertanahan Kabupaten Banyuwangi sebagai penyelenggara pelayanan pertanahan di wilayah Kabupaten Banyuwangi juga sedang melakukan perubahan pelayanan pertanahan dari manual ke digital. Salah satu kegiatannya adalah digitalisasi surat ukur sebagai salah satu  dokumen hasil dari kegiatan pendaftaran tanah. Kegiatan digitalisasi surat ukur di Kantor Pertanahan Kabupaten Banyuwangi ini sudah dilakukan beberapa waktu ke belakang, tetapi belum memberikan hasil yang optimal. Oleh karena itu, perlu adanya percepatan kegiatan digitalisasi arsip surat ukur untuk meningkatkan kualitas data digital KKP di Kantor Pertanahan Kabupaten Banyuwangi.

Dokumen PDF LAPORAN AKTUALISASI_Muchammad Reza Nugraha_G4A25K1_FINAL.pdf

Kategori & Pelatihan : Aktualisasi Latsar CPNS | Pelatihan Dasar CPNS Golongan III Angkatan XXV Tahun 2022
Keyword : III