Repository Aktualisasi Latsar CPNS

Repository Sharing Knowledge merupakan fitur LMS dalam menyajikan dokumen akademik peserta pelatihan.


Optimalisasi Informasi Layanan Loket Prioritas Melalui Media Sosial Pada Kantor Pertanahan Kabupaten Malang

    Irfan Asrofy Hidayat | 14 December 2022

Abstract


Keberhasilan pembekalan nilai-nilai dasar ASN pada Pelatihan Dasar (Latsar) ini bukan hanya diukur melalui pemahaman nilai dasar ASN tersebut, tetapi juga diukur dari kemampuan mengaktualisasikan nilai-nilai dasar ASN dalam konteks pekerjaan di tempat kerja atau di instansi yang ditunjuk sebagai tempat kerja peserta. Tahap aktualisasi nilainilai dasar ASN adalah merupakan komponen utama pelaksanaan Pelatihan Dasar (Latsar). Pemahaman yang lengkap tentang ketujuh nilai dasar ASN tersebut serta Kedudukan dan Peran ASN dalam NKRI akan menjadi modal yang sangat berarti dalam kegiatan aktualisasinya. Pemahaman tersebut akan diproses dalam suatu rangkaian kegiatan aktualisasi, mengaktualisasikan hasil rancangan di tempat kerja (off campus), melaporkan hasil aktualisasi dalam seminar dan membuat rencana aksi penyempurnaan aktualisasi. Dewasa ini perkembangan teknologi semakin maju dan berkembang. ASN tentunya juga dituntut untuk selalu mengikuti trend kemajuan teknologi dan memanfaatkan setiap lini guna memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Salah satu program pelayanan pertanahan di Kantor Pertanahan Kabupaten Malang yang sedang berjalan saat ini adalah Loket Proritas atau program PELATARAN (Pelayanan Pertanahan Akhir Pekan). Loket prioritas adalah layanan bagi pemohon langsung (tanpa kuasa) yang ingin mengurus tanahnya di hari kerja maupun di hari sabtu-minggu (program PELATARAN).

PDF document LAPORAN AKTUALISASI FINAL_compressed.pdf

Kategori & Pelatihan : Aktualisasi Latsar CPNS | Pelatihan Dasar CPNS Golongan II Angkatan XVII Tahun 2022
Keyword : II