Repository Aktualisasi Latsar CPNS

Repository Sharing Knowledge merupakan fitur LMS dalam menyajikan dokumen akademik peserta pelatihan.


PEMBUATAN MEDIA LEAFLET DALAM RANGKA PELAYANAN PERTANAHAN DI KANTOR PERTANAHAN KABUPATEN HULU SUNGAI UTARA

    Muhammad Amin | 10 October 2022

Abstract


Tugas besar dalam rangka mewujudkan kepastian hukum dan tertib adminstrasi pertanahan seringkali mendapatkan hambatan dalam proses pelaksanaannya. Dalam menjalankan tugas sebagai Analis Hukum Pertanahan di Kantor Pertanahan Kabupaten Hulu Sungai Utara, masih sering ditemukannya masalah yang berhubungan dengan berkas-berkas pengajuan permohonan. Masalah yang sering terjadi pada seksi peralihan hak atas tanah dan pendaftaran tanah adalah sering ditemukannya beberapa berkas yang kurang lengkap pada saat pengajuan permohonan. Kurangnya sarana dan prasarana penunjang akan berpengaruh pada efektifitas pelayanan pada masyarakat sehingga bisa menyebabkan keterlambatan dan tidak maksimalnya proses pengurusan berkas yang masuk. Permasalahan tersebut memberi gambaran tentang belum optimalnya sistem manajemen ASN yang mengharuskan setiap ASN untuk melaksanakan pekerjaanya penuh dengan pengabdian dan tanggung jawab dan selalu mengerjakan tugas dengan cermat dan disiplin. Selain itu dari segi pelayanan publik, permasalahan tersebut bisa menjadi tunggakan berkas yang berpotensi menurunkan kepercayaan dan kepuasan masyarakat atas pelayanan publik di Kantor Pertanahan Kabupaten Hulu Sungai Utara. Fakta tersebut tentunya menjadi sebuah catatan yang harus segera diselesaikan. Oleh karena itu, peran Penulis sebagai salah satu insan Kementerian ATR/BPN yang memiliki jabatan sebagai Analis Hukum Pertanahan diharapakan dapat berkontribusi untuk mengatasai permasalahan tersebut.

PDF document Pembuatan Media Leaflet Dalam Rangka Pelayanan Pertanahan Di Kantor Pertanahan Kabupaten Hulu Sungai Utara22 (1).pdf

Kategori & Pelatihan : Aktualisasi Latsar CPNS | Pelatihan Dasar CPNS Golongan III Angkatan XXXI Tahun 2022
Keyword : III