Repository Aktualisasi Latsar CPNS

Repository Sharing Knowledge merupakan fitur LMS dalam menyajikan dokumen akademik peserta pelatihan.


PERCEPATAN PELAKSANAAN KEGIATAN INTIP DENGAN PEMANFAATAN BERBASIS TEKNOLOGI MENGGUNAKAN PENYIMPANAN GOOGLE DRIVE PADA SUBDIREKTORAT PENGATURAN DAN PENGELOLAAN TANAH PEMERINTAH

    Deny Triatmoko | 6 October 2022

Abstract


Subdirektorat Pengaturan dan Pengelolaan Tanah Pemerintah sebagai bagian dari Direktorat Pengaturan Tanah Pemerintah bertugas menghimpun dan mengelola data aset tanah pemerintah melalui kegiatan INTIP (Inventarisasi Tanah Instansi Pemerintah),yaitu kegiatan pemerintah untuk melakukan pendataan, pencatatan dan pelaporan tanah instansi pemerintah sebagai basis data yang terintegrasi dalam data/informasi pertanahan dalam sistem Komputerisasi Kantor Pertanahan (KKP). Penulis menyusun laporan aktualisasi dengan gagasan isu yang dipilih “Percepatan Pelaksanaan Kegiatan INTIP Dengan Pemanfaatan Berbasis Teknologi Menggunakan Penyimpanan Google Drive di Subdirektorat Pengaturan dan Pengelolaan Tanah Pemerintah” dengan tujuan pelaksanaan aktualisasi ialah untuk mengoptimalkan kegiatan INTIP sehingga diperoleh Basis Data Tanah Instansi Pemerintah yang valid, akurat dan mutakhir.

PDF document Laporan Aktualisasi Final Deny Triatmoko.pdf

Kategori & Pelatihan : Aktualisasi Latsar CPNS | Pelatihan Dasar CPNS Golongan III Angkatan XXXII Tahun 2022
Keyword : III