Repository Aktualisasi Latsar CPNS

Repository Sharing Knowledge merupakan fitur LMS dalam menyajikan dokumen akademik peserta pelatihan.


OPTIMALISASI KEGIATAN REDISTRIBUSI TANAH MELALUI IDENTIFIKASI PROGRAM SEKTOR DI KANTOR WILAYAH BADAN PERTANAHAN NASIONAL PROVINSI SUMATERA UTARA

    Kristin Br Tambunan | 4 November 2022

Abstract


Pada tahap awal yaitu persiapan dan perencanaan, Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Sumatera Utara telah melakukan penetapan lokasi (objek) dan penetapan subjek serta tahapan kegiatan dengan target dan jadwal kegiatan yang telah dirancangkan. Dimana pada bulan Maret 2022 Provinsi Sumatera Utara memiliki target Redistribusi Tanah sebanyak 50.000 bidang. Akan tetapi kurangnya pengetahuan warga serta kepercayaan untuk mengikuti kegiatan Redistribusi Tanah membuat capaian inventarisasi tanah hingga pengukuran masih rendah di tiap Kabupaten yang ditetapkan untuk melakukan kegiatan Redistribusi Tanah. Berdasarkan data rekapitulasi progress fisik per 10 Oktober 2022, realisasi capaian fisik Redistribusi Tanah Kanwil BPN Sumatera Utara masih mencapai 34,35%.. Hal ini menunjukkan kegiatan Redistribusi Tanah di Sumatera Utara masih belum mencapai target perencanaan. Pada bulan Oktober dilakukan revisi target bidang yang semula 50.000 bidang menjadi 43.275 bidang. Oleh karena itu, penulis mengangkat judul yaitu “Optimalisasi Pelaksanaan Kegiatan Redistribusi Tanah di Provinsi Sumatera Utara”.

PDF document Kristin-Tambunan_G8A21K3 AKTUALISASI KRISTIN FINAL.pdf

Kategori & Pelatihan : Aktualisasi Latsar CPNS | Pelatihan Dasar CPNS Golongan III Angkatan XXI Tahun 2022
Keyword : III

Comments