Repository Aktualisasi Latsar CPNS

Repository Sharing Knowledge merupakan fitur LMS dalam menyajikan dokumen akademik peserta pelatihan.


PENINGKATAN KUALITAS DATA BIDANG TANAH TERDAFTAR DI KEL. KEBUN LADA, KEC. BINJAI UTARA, KOTA BINJAI

    Fetra Kristina Harianja | 14 November 2022

Abstract


Salah satu isu yang ada di Kantor Pertanahan Kota Binjai adalah hasil pemetaan bidang PTSL pada peta pendaftaran masih mengalami adanya tumpang tindih (overlap) dan masih banyak bidang-bidang tanah terdaftar yang belum terplotting pada peta pendaftaran. Hal ini disebabkan karena bidang tanah terdaftar yang sudah terpetakan pada peta pendaftaran masih bermasalah dan perlu dilakukan perbaikan. Perbaikan kualitas data spasial bidang tanah terdaftar terus dilakukan seiring berjalannya pelaksanaan PTSL, sampai saat ini kondisi kualitas data pertanahan di Kantor Pertanahan Kota Binjai masih banyak yang harus diperbaiki. Metode yang efektif sangat dibutuhkan agar peningkatan kualitas data bidang tanah terdaftar dapat terwujud.

PDF document Laporan Aktualisasi Fetra Kristina Harianja.pdf

Kategori & Pelatihan : Aktualisasi Latsar CPNS | Pelatihan Dasar CPNS Golongan III Angkatan XLII Tahun 2022
Keyword : III

Comments