Repository Aktualisasi Latsar CPNS

Repository Sharing Knowledge merupakan fitur LMS dalam menyajikan dokumen akademik peserta pelatihan.


Pembuatan Media Informasi Peran Mediasi Dalam Rangka Sosialisasi Penyelesaian Permasalahan Pertanahan di Kantor Pertanahan Kabupaten Batang

    Merdiana Pradita Sari | 1 December 2022

Abstract


Di Kantor Pertanahan Kabupaten Batang informasi yang tersedia masih sebatas tentang pendaftaran tanah untuk pertama kali, pendaftaran tanah-tanah yang sudah bersertipikat, dan informasi mengenai tarif biaya pelayanan pertanahan, sehingga belum adanya informasi mengenai pengaduan terkait penyelesaian kasus pertanahan menjadikan masyarakat menganggap apabila mengalami suatu masalah yang menyangkut tanah penyelesaian yang harus ditempuh yaitu melalui kepolisian dan berakhir di meja pengadilan. Belum optimalnya informasi terkait prosedur pengaduan kasus penyelesaian permasalahan pertanahan menjadikan Seksi Pengendalian dan Penanganan Sengketa kekurangan peran, tugas, dan fungsi pelayanan. Dari permasalahan tersebut Penulis berpendapat bahwa alasan masyarakat belum mengetahui peran dan fungsi dari Seksi Pengendalian dan Penanganan Sengketa karena terdapat faktor internal yaitu belum massive-nya layanan informasi dan publikasi kepada masyarakat . Sehingga dibutuhkan solusi penyelesaian agar masyarakat dapat dengan mudah mengakses informasi mengenai pengaduan kasus pertanahan dengan memanfaatkankemajuan teknologi dan mewujudkan Smart governance . Serta dengan adanya solusi penyelesaian tersebut diharapkan dapat mengoptimalkan peran, tugas, dan fungsi dari Seksi Pengendalian dan Penanganan Sengketa di Kantor Pertanahan Kabupaten Batang.

Dokumen PDF LA MERDI FIX.pdf

Kategori & Pelatihan : Aktualisasi Latsar CPNS | Pelatihan Dasar CPNS Golongan II Angkatan X Tahun 2022
Keyword : II

Komentar