Repository Aksi Perubahan

Repository Sharing Knowledge merupakan fitur LMS dalam menyajikan dokumen akademik peserta pelatihan.


LAPORAN AKSI PERUBAHAN IMPLEMENTASI REFORMA AGRARIA MELALUI PENATAAN ASET LAHAN TRANSMIGRASI DI DESA WONOREJO KECAMATAN KUSAN HULU KABUPATEN TANAH BUMBU

    RONI L. PARNINGOTAN SITANGGANG | 28 April 2021

Abstract


Saat ini lahan transmigrasi Kabupaten Tanah Bumbu berada di 9 Kecamatan dan 56 Desa. Hampir sebahagian besar pemilik lahan saat ini bukan warga transmigrasi penempatan pertama kali oleh pemerintah dalam hal ini Departemen Transmigrasi. Akan tetapi sudah beralih kepemilikannya kepada pihakpihak lain. Hal ini disebabkan pemilik pertama lahan transmigrasi kembali ke pulau Jawa atau merantau ketempat lain. Lahan transmigrasi yang diberikan kepada warga transmigrasi sudah sebagian besar diterbitkan sertipikat hak atas tanah mereka. Sebagian besar sertipikat tersebut baru terbit setelah mereka menjual tanahnya kepada pihak lain sehingga sertipikat tidak bisa diserahkan atau sertipikat yang sudah terbit dan diserahkan kepada pemilik lahan dijual tanpa melalui ketentuan yang berlaku akibat ketidaktahuan warga. Akibatnya pemilik lahan saat ini merasa sangat kesulitan memperolah hak atas tanah nya akibat tidak dapat dilaksanakan peralihan hak atas tanah ataupun untuk dapat diterbitkan sertipikat atas nama mereka. Sementara pemilik lahan transmigrasi saat ini sangat memerlukan sertipikat mereka agar kepemilikan tanah mereka sudah jelas dan untuk menjadi modal usaha utk pengembangan lahan pertanian disebabkan sebagian besar dari mereka adalah petani

PDF document Laporan Aksi Perubahan Final Roni Sitanggang.pdf

Kategori & Pelatihan : Aksi Perubahan PKA | Pelatihan PKA Angkatan I Tahun 2021
Keyword :