Repository Aksi Perubahan

Repository Sharing Knowledge merupakan fitur LMS dalam menyajikan dokumen akademik peserta pelatihan.


“PERCEPATAN PENYUSUNAN RENCANA DETAIL TATA RUANG (RDTR) YANG LEBIH BERKUALITAS MELALUI ANALISIS SPASIAL AUTOMATIS DENGAN MENGGUNAKAN APLIKASI RTR BUILDER”

    MUHAMMAD ARSYAD | 2 November 2020

Abstract


Penyusunan rencana tata ruang dalam hal ini RDTR semakin menjadi primadona dengan adanya isu percepatan investasi sebagaimana diatur dalam PP No. 24 Tahun 2018 tentang Pelayanan Perizinan Berusaha Terintegrasi Secara Elektronik. Dalam sistem Online Single Submission yang telah dikembangkan, Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) merupakan dasar/acuan dalam pemberian izin lokasi untuk investasi. Rencana investasi yang sesuai dengan peruntukan di RDTR akan secara otomatis keluar izin lokasi (tanpa komitmen) dan izin lain yang diperlukan melalui sistem elektronik. Sayangnya RDTR yang tersedia di seluruh Indonesia sampai saat ini baru 65 (enam puluh lima) RDTR dari target 1.876 RDTR yang diamanatkan pada RPJMN 2015-2019. Sementara pada rancangan renstra 2020-2024 target yang diusulkan sebanyak 2.000 RDTR. Hal yang lebih penting lagi adalah dari 65 RDTR yang sudah diperdakan tersebut hanya 21 RDTR yang dapat diintegrasikan pada system OSS. Hal ini dikarenakan adanya permasalahan kualitas dari materi teknis RDTR yang terlah diperdakan tadi pada tahapan penyusunan materi teknis. Sehubungan dengan hal tersebut perlu adanya peningkatan kualitas pelayanan publik penyusunan materi teknis RDTR khususnya dalam hal kecepatan/durasi penyelesaian teknis analisis sehingga mampu mendukung percepatan penyediaan RDTR dalam rangka mendukung percepatan investasi melalui sistem OSS.

Dokumen PDF 20201102_LAPORAN AKSI PERUBAHAN_MUHAMMAD ARSYAD.pdf

Kategori & Pelatihan : Aksi Perubahan PKP | Pelatihan PKP Angkatan III Tahun 2020
Keyword :