Bantuan dengan Cari kursus

Pelatihan Microsoft Excel Tingkat Lanjut

Informasi Pelatihan

Tanggal dan Lokasi:
  • Tanggal: 1-3 November  2023
  • Lokasi: Hotel The Green Peak, ARTOTEL Curated - Jl. Jajang Sujai No.27, Kopo, Kec. Cisarua, Puncak, Jawa Barat 16750

Biaya yang Ditanggung:
  • Pelatihan
  • Akomodasi
  • Konsumsi
  • Biaya Transport ditanggung Masing-Masing Peserta


Benefit
  • E-Certificate
  • Souvenir

Ketentuan
  • Membawa Surat Tugas
  • Membawa Laptop pribadi

Kuota Terbatas: 30 Peserta

Enrollment Key: daftar

Pelatihan Percakapan Berbahasa Inggris

Informasi Pelatihan

Tanggal dan Lokasi:
  • Tanggal  : 11-19 Desember 2023
  • Lokasi    : Lembaga Bahasa Internasional Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia, Gedung X Lt. 1 Kampus Universitas Indonesia Depok 16424

Biaya yang Ditanggung:
  • Pelatihan;
  • Konsumsi.
Benefit:
  • Certificate;
  • Suvenir.

Ketentuan
  • Membawa Surat Tugas;
  • Membawa Laptop pribadi.

Enrollment Key: daftar

Pendaftaran Pelatihan Government Transformation Academy

Martec’s law merupakan sebuah teori yang mengatakan bahwa perkembangan teknologi itu selalu bergerak secara eksponensial, atau bergerak lebih cepat dibanding perubahan dalam organisasi. Tidak ada batasan bentuk organisasinya, sehingga akan memunculkan jarak yang cukup besar antara penyelenggaraan pemerintahan dengan transformasi digital yang ingin dituju. Salah satu hal umum yang dilakukan untuk menutup jarak ini adalah dengan meningkatkan kompetensi SDM, perbaikan proses, dan pengenal tools yang dapat diserap secara produktif oleh suatu organisasi sekaligus, setidaknya tanpa gangguan berarti, sehingga diharapkan organisasi tersebut mampu beradaptasi dengan perkembangan teknologi digital secara lebih cepat.
Ini menjadi tantangan menarik buat Pusat Pendidikan dan Pelatihan Kementerian Komunikasi dan Informatika yang diberi tanggungjawab menjalankan program prioritas kementerian untuk meningkatkan kompetensi digital para ASN dalam wadah Government Transformation Academy (GTA). Tantangannya terletak pada penyediaan tema pelatihan yang diharapkan dapat membantu organisasi dalam bertransformasi. Kesuksesan bertransformasi bukan hanya soal teknologi, namun juga tentang kemampuan mengenali kondisi ASN untuk perkembangan organisasi.
Penyelenggaraan GTA melibatkan berbagai pihak dalam penyiapan materi ajar maupun saat pelaksanaan pelatihan. Pihak lain yang terlibat berasal dari instansi pemerintah pusat dan daerah, akademisi maupun praktisi. GTApun melakukan kerjasama dengan K/L/D, TNI, dan Polri yang menghendaki kelas tersendiri untuk para ASNnya.

  1. ASN/Pegawai Pemerintah Non-ASN/TNI/Polri;
  2. Usia maksimal 53 tahun atau menyesuaikan tema pelatihan;
  3. Pendidikan sesuai masing-masing tema pelatihan;
  4. Memperoleh surat tugas dari pejabat yang berwenang;
  5. Sanggup menyediakan perangkat pelatihan sesuai persyaratan.
NO. DAFTAR PELATIHAN PEMBELAJARAN KET.
1. Analis Kota Cerdas - ISO 37122:2019 Online
2. Arsitektur Keamanan SPBE Online
3. Arsitektur SPBE Tatap Muka
4. Audit Internal SMKI Online
5. Audit Keamanan SPBE Online
6. Business Process Engineering Online
7. Data Science Fundamental Online
8. Digital Public Relations Online
9. Edukasi Kesadaran Keamanan SPBE Online
10. Fasilitator Pembelajaran Digital Online
11. Fasilitator Pembelajaran Digital Tingkat Menengah Online
12. IT Business Analyst Online
13. Junior Graphic Designer Online
14. Junior Network Administrator Online
15. Junior Office Operator Online
16. Manajemen Proyek Online
17. Manajemen Risiko Keamanan SPBE Online
18. Manajemen Risiko SPBE Online
19. Pemanfaatan AI di Pemerintahan Online
20. Penanganan Insiden Keamanan SPBE Online
21. Penilaian Kerentanan Keamanan SPBE Online
22. Peningkatan Keamanan SPBE Online
23. Penyusunan Kebijakan Keamanan SPBE Online
24. Penyusunan Proses Bisnis Online
25. Sistem Manajemen Keamanan Informasi - SNI ISO/IEC 27001:2022 Online
26. Sistem Manajemen Layanan TI - ISO 20000 Online
27. Social Media Analyst Online
28. TIK Dasar untuk Media Informasi Online
29. Video Production for Goverment Campaign Online
30. Visualisasi Data Online

Pelatihan: pendaftaran gratis

Enrollment Key: daftar